Wisuda Periode III tahun 2011 dibuka dengan iringan lagu Godeamus Igitur dari Paduan Suara Karyawan UT, Gita Sutera, dilanjutkan dengan prosesi senat UT memasuki ruang Upacara. Rektor UT Tian Belawati M.Ed., Ph.D membuka secara resmi upacara wisuda tersebut. SK Rektor tentang pengukuhan lulusan pada wisuda periode III tahun 2011 dibacakan oleh kepala BAAPM, Drs. Achmad Razad. SK Rektor tentang lulusan terbaik dibacakan oleh Pembantu Rektor I Bidang Akademik, Dr. Yuni Tri Hewindati. Lulusan terbaik menurut jenjang pendidikan pada wisuda periode III UT tahun 2011 adalah:
- Program Magister, Priyagus, Program Studi Ilmu Kelautan Bidang Minat Manajemen Perikanan, dengan IPK 3,95 dari UPBJJ-UT Ternate
- Program Sarjana, Bambang Prakoso, Program Studi Matematika S-1, dengan IPK 3,73 dari UPBJJ-UT Pekanbaru
- Program Diploma III, I Made Pandu Widiyatmika, Program Studi Perpajakan D-3, dengan IPK 3,33 dari UPBJJ-UT Denpasar
- Program Diploma II, Mukhasin, Program Studi ilmu Perpustakaan D-2, dengan IPK 3,78 dari UPBJJ-UT Purwokerto
- Program Diploma I, Riska Jaya Adi Nugraha, Program Studi Pengolahan Lingkungan D-1, dengan IPK 2,55 dari UPBJJ-UT Pekanbaru
- Program Sarjana Pendidikan Dasar, Siti Sri Chairiyah, Program Studi Pendidikan Guru PAUD S-1, dengan IPK 3,71 dari UPBJJ-UT Samarinda
- Program Sarjana Pendidikan Dasar, Marlina, Program Studi Pendidikan Guru PAUD S-1, dengan IPK 3,71 dari UPBJJ-UT Makassar
- Program Diploma Pendidikan Dasar, Evy Ratna Sari, Program Studi Pendidikan Olah Raga D-2, dengan IPK 3,42 dari UPBJJ-UT Malang
Pada akhir sambutannya, Rektor mengajak para wisudawan UT sebagai bagian dari kaum intelektual dan terdidik untuk mau dan mampu mengembangkan, menanamkan dan mendeseminasikan nilai-nilai karakter tangguh yang dimiliki bangsa, di lingkungan tempat kerja, tempat mengabdi, atau dimanapun para wisudawan berada. Para wisudawan sebagai kaum terpelajar dan terdidik, memiliki peran yang signifikan dalam membangun kesadaran multikultur dalam rangka pembangunan karakter bangsa yang tangguh.
0 komentar :
Posting Komentar